>
>
>
Pasien Asing Tidak Perlu Pergi ke Luar Untuk Menata Rambut!

Modern Cancer Hospital Guangzhou, pasien kanker, potong rambut gratis, sukarela

Penata rambut sedang memotong rambut pasien

  Pada tanggal 4 Agustus siang, tepatnya di aula lantai 9 Modern Cancer Hospital Guangzhou, para relawan yang berasal dari Dengfeng Street Integrated Family Service Centre sedang mengadakan kegiatan potong rambut bagi pasien. Ini adalah salah satu bentuk layanan kasih yang diselenggarakan oleh Modern Cancer Hospital Guangzhou dan Dengfeng Street Integrated Family Service Centre untuk yang ke-4 kalinya. Selain itu, Guangzhou Southern Television juga ikut berpartisipasi dengan meliput semua acara kegiatan ini.

  Pasien yang pertama kali tiba di lokasi adalah seorang pasien wanita asal Indonesia. Akhir-akhir ini ia merasa sedikit gelisah karena rambutnya yang rontok, ia berharap penata rambut dapat membantu memotong habis rambutnya. Dengan cepat, penata rambut pun memenuhi keinginannya, ia pun merasa sangat lega. Walaupun tidak memiliki rambut, tetapi ia tidak khawatir, karena pihak rumah sakit mengatakan, bahwa setelah pengobatan selesai, rambutnya akan tumbuh kembali.

Modern Cancer Hospital Guangzhou, pasien kanker, potong rambut gratis, sukarela

Penata rambut sedang memotong rambut pasien

  “Waktu rawat inap dulu, setiap kali ingin menata atau mencuci rambut, kami harus ke salon di luar rumah sakit,” kata seorang pasien wanita asal Thailand, “karena terhalang oleh perbedaan bahasa, setiap kali berkomunikasi dengan penata rambut sangat repot, hanya bisa dengan bahasa tubuh. Layanan potong rambut gratis ini sangat memudahkan!” Banyak pasien dan keluarga yang hadir dalam kegiatan tersebut menyatakan, kegiatan potong rambut ini sangat bagus, karena dapat memberikan kemudahan dalam kehidupan pasien.

  Wartawan Guangzhou Southern mewawancarai seorang Konsultan Hair Styling Aroma Collection yaitu Mr. Chen. Ia menyatakan, ini adalah kali kedua ia berpartisipasi dalam kegiatan tata rambut gratis yang diadakan oleh Modern Cancer Hospital Guangzhou. Sebelumnya, ia juga sering berpartisipasi dalam berbagai kegiatan potong rambut gratis yang diadakan oleh Dengfeng Street Integrated Family Service Centre di Luhu Garden setiap hari Selasa, dengan tujuan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat sekitar, orang tua dan anak-anak. Ia beranggapan, “Memberikan tataan rambut kepada pasien kanker membutuhkan lebih banyak kesabaran dan ketelitian dibandingkan dengan orang biasa. Karena banyak juga pasien yang mungkin masih menggunakan infus dengan beberapa jarum di tubuhnya, tidak boleh terlalu lama dan juga harus lebih lembut.”

  Yang sering dilakukan oleh Modern Cancer Hospital Guangzhou adalah mencoba memenuhi kebutuhan pasien, pihak rumah sakit mengundang penata rambut untuk datang ke setiap kamar pasien untuk memberikan tataan rambut dan menerima upah yang sesuai. Namun, memberi layanan tata rambut grati ini memberikan banyak kemudahan pada pasien, bahkan juga dapat mengurangi pengeluaran pasien. Penanggung jawab kegiatan yang diadakan oleh Dengfeng Street Integrated Family Service Centre ini mengatakan, bahwa mereka memberikan layanan dari komunitas masyarakat sosial hingga ke rumah sakit, memberikan pelayanan kepada pasien kanker asal luar negeri, membantu pasien kanker mendapatkan kehidupan dan pengobatan yang lebih baik di China, serta memperdalam dan memperluas pelayanan gratis ini.

Modern Cancer Hospital Guangzhou, pasien kanker, potong rambut gratis, sukarela

Wartawan Southern Television sedang mewawancarai seorang penata rambut

Untuk pertanyaan lebih lanjut, anda dapat menghubungi kami via online, email atau telepon. Untuk info-info terkini, anda dapat mengunjungi Facebook dan Youtube kami.

Teknologi & Fasilitas
6 Bulan Menjalani Kemoterapi Sangat Menderita! Teknologi Minimal Invasif China Membantu Saya Melawan Kanker Payudara

6 Bulan Menjalani Kemoterapi Sangat Menderita! Teknologi Minimal Invasif China Membantu Saya Melawan Kanker Payudara

Minimal Invasif Membuat Pasien Kanker Prostat Stadium Lanjut Mendapatkan Hidupnya Kembali

Minimal Invasif Membuat Pasien Kanker Prostat Stadium Lanjut Mendapatkan Hidupnya Kembali

Kemoterapi Sebanyak 30 Kali Tidak Dapat Menyelamatkan Saya, Pengobatan Minimal Invasif Memberikan Saya Kesempatan Hidup

Kemoterapi Sebanyak 30 Kali Tidak Dapat Menyelamatkan Saya, Pengobatan Minimal Invasif Memberikan Saya Kesempatan Hidup

  • 0812 978 978 59,
    0878 556 556 99,
    0813 1888 5166,
JAKARTA OFFICE
Gold Coast PIK Ofiice Tower Tower Eiffel, Lantai 1 Jl. Pantai Indah Kapuk, RT.8/RW.1, Kamal Muara, Kec. Penjaringan, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14470 (Under Renovation)
SURABAYA OFFICE
Jalan Dharmahusada Utara no. 6, Mojo, Gubeng, RT/RW 007/002, Surabaya 60285 (Under Renovation)
MEDAN OFFICE
Jalan Cemara, Komplek Grand Cemara Asri no.88s, kelurahan Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang 20371